Berita

Kunjungan Lapangan Wakil Bupati
Plt. Kepala Bappeda Sy. Vanesa Vilna, didampingi
Kepala Bidang Perencanaan dan Pengendalian Pembangunan Daerah Saiful Bahri mengikuti
Kunjungan Kerja Lapangan Wakil Bupati Kutai Kartanegara Rendi Solihin ke Kecamatan
Marang Kayu dan Kecamatan Muara Badak, Minggu 24 April 2022 diikuti Sekretaris Daerah, Asisten Bidang Ekonom dan
Pembangunan dan Beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah
Kabupaten Kutai Kartanegara.
Dalam kunjungan lapangan kali ini Wakil Bupati
Rendi Solihin memberikan hibah rehab ke beberapa rumah ibadah antara lain
Langgar Raden Ibrahim Tanah Datar Kecamatan Muara Badak, Langgar Al Ihsan Desa
Santan Ilir Kecamatan Marang Kayu.
Selain memberikan hibah bantuan rehab pada
rumah ibadah, Wakil Bupati Rendi juga menyerahkan Santunan BPJS Tenaga Kerja
dan Penyerahan bantuan program 1 pesantren 100 juta, serta penyerahan paket
sembako Ramadhan dan makanan berbuka puasa untuk lansia, di Kecamatan Marang
Kayu dan Kecamatan Muara Badak.
Selanjutnya Wakil Bupati Rendi berserta rombongan
berbuka puasa Bersama masyarakat di Masjid Istiqomah Desa Gas Alam Muara Badak
sekalligus memberikan bantuan Hibah ke masjid Istiqomah
Wakil Bupati Rendi Solihin menjelaskan penyerahan
hibah dan bantuan ini merupakan realiasasi dari program Kukar Idaman - Kukar Berkah.
Copyright by @BappedaKukar 2020. All Rights Reserved